Bupati Anambas Lantik 125 Pejabat Eselon 3 dan 4


Bupati Anambas Lantik 125 Pejabat Eselon 3 dan 4

Aneng saat Melantik Para Pejabat
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Bupati Anambas Aneng dan Wakil Bupati Raja Bayu Febri Gunadian, resmi melantik dan mengambil sumpah janji 125 pejabat eselon III dan IV sebanyak yang terdiri dari pejabat administrator, pengawas, dan fungsional di Aula Prof. Dr. M. Zen Kantor Bupati Kepulauan Anambas. (Senin, 26/01/2026).


Rangkaian kegiatan tersebut, diawali dengan pembacaan Surat Keputusan Bupati, pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan berita acara serta fakta integritas, dilanjutkan penandatanganan surat pernyataan komitmen kinerja integritas.


Dalam sambutannya, Bupati Aneng menyampaikan bahwa pelantikan itu merupakan kelanjutan dari penataan organisasi pemerintahan yang sebelumnya diawali dengan pengisian jabatan pimpinan tinggi pratama. Dalam hal ini pejabat administrator dan pengawas memiliki peran strategis sebagai pelaksana kebijakan di lapangan.


"Jika pejabat pimpinan tinggi pratama adalah penentu kebijakan, maka pejabat administrator dan pengawas adalah ujung tombak pelaksanaan di lapangan. Keberhasilan organisasi sangat ditentukan oleh kemampuan saudara menerjemahkan kebijakan pimpinan menjadi program yang efektif dan berdampak nyata bagi masyarakat," Ucapnya dalam kata sambutannya. 



Aneng menekankan bahwa amanah jabatan yang diberikan bukan sekadar rotasi struktural, melainkan bagian dari sistem kinerja organisasi yang menuntut tanggung jawab, profesionalisme, dan integritas dan secara khusus memberi penekanan kepada sepuluh camat dan dua lurah yang dilantik.


"Camat dan lurah mereka adalah sebagai perpanjangan tangan pemerintah daerah yang harus hadir langsung di tengah masyarakat, memastikan koordinasi dengan kepala desa berjalan baik, menjaga stabilitas wilayah, serta menjadi teladan etika bagi masyarakat," terangnya.


Dalam konteks keuangan daerah, Aneng mengingatkan bahwa kondisi fiskal saat ini mengharuskan aparatur bekerja lebih cerdas dan efisien, keterbatasan anggaran tidak boleh dijadikan alasan menurunkan kualitas pelayanan publik.


"Sebagai daerah kepulauan dan wilayah perbatasan, anambas menghadapi tantangan geografis yang tidak ringan. Oleh karena itu, seluruh para pejabat yang baru dilantik untuk cepat beradaptasi dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat," ujarnya.


Aneng juga menegaskan bahwa kinerja para pejabat akan dievaluasi secara berkala dan objektif dan tidak ada ruang bagi kinerja yang stagnan.


"Hasil evaluasi ini akan menjadi dasar penilaian kinerja dan sekaligus pengembangan karier aparatur kedepannya. Mari kita perkuat sinergi dan terus menjaga kekompakan demi mewujudkan pemerintahan yang efektif dan berdampak langsung terhadap masyarakat kabupaten Anambas," Ujarnya mengakhiri pidatonya.


Dari sebanyak 125 pejabat yang dilantik 10 Kecamatan yang ada di Anambas semua camatnya juga mengalami pergantian dan pelantikan diantaranya adalah: 1, Kaharuzaman sebagai Camat Siantan Selatan. 2, Lilik Widodo sebagai Camat Siantan Timur. 3, Amiruddin sebagai Camat Siantan Utara. 4, Syamsir sebagai Camat Siantan. 5, Firdaus sebagai Camat Siantan Tengah. 6, Mudahir sebagai Camat Jemaja. 7, Azhar sebagai Camat Kute Siantan. 8, Ajmain sebagai Camat Palmatak. 9, Syamsuherman sebagai Camat Jemaja Barat.10, Amalia sebagai Camat Jemaja Timur.


Yuni S

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama