Pertama Ikut Porprov, Atlet FOBI Natuna Raih 1 Perak 2 Perunggu


Pertama Ikut Porprov, Atlet FOBI Natuna Raih 1 Perak 2 Perunggu

Atlet FOBI Natuna-
NATUNA | KEJORANEWS.COM : Memang bukan juara pertama, namun prestasi yang diraih oleh atlet Barongsai dari PB Federasi Olahraga Barongsai Indonesia (FOBI) Natuna berhasil meraih  prestasi yang cukup membanggakan dari 3  kategori  yang dipertandingkan. 


David ketua PB FOBI Natuna kepada wartawan mengungkapkan rasa bangganya karena dengan persiapan yang cukup minim, namun atlet FOBI Natuna berhasil meraih prestasi. Selain itu katanya, itu baru pertama kali PB FOBI Kabupaten Natuna mengirim atlet untuk bertanding di Porprov  dan langsung mendapatkan prestasi. 


"Pada kesempatan ini saya selaku Ketua PB FOBI ( Federasi Olahraga Barongsai Indonesia ) Kabupaten Natuna ingin menyampaikan bahwa saya merasa bangga atas keberhasilan atlet Barongsai kita yang telah berhasil mendapatkan 1 medali perak dan 2 perunggu. Perlu untuk diketahui bahwa PB FOBI Kabupaten Natuna mengirim 2 atlet dan 1 official pada PORPROV  ( Pekan Olahraga Propinsi ) V yang diselengggarakan di Kabupaten Bintan," ungka David di Ranai, Jum'at (11/11/2022).


"Pada kesempatan yang berbahagia ini pula, tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Natuna yang sudah begitu peduli dan mensupport untuk atlet kita bertanding di PORPROV V Bintan. Dan juga tak lupa saya ucapkan banyak terima kasih kepada Pak Dewan Eryandy selaku Dewan Penasehat PB FOBI Kabupaten Natuna yang sudah banyak membantu kontingen kita dari awal hingga sampai ke tahap ini. Juga terima kasih kepada masyarakat Penagi yang begitu antusias menyambut kedatangan atlet kita pulang di sambut bak pahlawan,"tambah David.


Sementara itu Eryandy sebagai Dewan Penasehat PB FOBI Kabupaten Natuna melalui sambungan teleolpon seluler juga mengungkapkan rasa bangga atas prestasi dari atlit Barongsai Natuna. Ia menyampaikan ucapan selamat kepada kontingen Barongsai Kabupaten Natuna yang sudah berhasil meraih 1 medali perak dan 2 perunggu.


Eryandy menilai persiapan atlet berlatih sangat maksimal sehingga dapat mengharumkan nama Kabupaten Natuna di PORPROV V Bintan kali ini.


"Selamat kepada kontingen Barongsai Kabupaten Natuna atas keberhasilan merah 1 perak dan 2 perunggu, latihan maksimal hasil jg maksimal, " ujarnya.


Diharapkan ke depan akan di lanjutkan kepada agenda pembinaan dan mencari atlit - atlit lebih banyak lagi. Sementara PB FOBI Kabupaten Natuna juga telah memprogramkan kedepan untuk  meningkatkan prestasi dan dapat mengharumkan nama Kabupaten Natuna.


(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama