Ketua Fraksi PKB Surya Makmur Tegaskan Seluruh Warga Batam Berhak Dilayani di Fasilitas Kesehatan Tanpa Tunda


Ketua Fraksi PKB Surya Makmur Tegaskan Seluruh Warga Batam Berhak Dilayani di Fasilitas Kesehatan Tanpa Tunda

Drs. H. Surya Makmur Nasution, M.Hum (batik coklat)
BATAM I KEJORANEWS.COM : Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Kota Batam, Drs. H. Surya Makmur Nasution, M.Hum, menjadi narasumber dalam talkshow Cakap Petang yang disiarkan Radio Batam FM, Kamis (17/7/2025) sore. 


Talkshow tersebut mengangkat topik krusial seputar Bantuan Kesehatan Pemerintah Daerah, dengan turut menghadirkan Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, dr. Didi Kusmajadi, SpOG, MM.


Dalam diskusi yang berlangsung dinamis itu, Surya Makmur yang juga anggota Komisi IV DPRD Kota Batam yang membidangi masalah Kesehatan masyarakat, menegaskan bahwa kehadiran program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) melalui BPJS merupakan upaya negara untuk mewujudkan layanan kesehatan yang adil, inklusif, dan sesuai standar bagi seluruh masyarakat Indonesia, termasuk warga Batam. Namun demikian, keberadaan program bantuan kesehatan dari pemerintah daerah juga dinilainya sangat penting untuk meningkatkan mutu pelayanan di seluruh fasilitas kesehatan.


“Program daerah ini harus menjamin agar layanan medis menjadi prioritas utama, bukan urusan administrasi. Pasien yang datang ke Puskesmas, rumah sakit pemerintah, maupun swasta, harus langsung ditangani, bahkan jika belum terdaftar di BPJS sekalipun,” tegas Surya.


Beliau menekankan, seluruh pemegang KTP Kota Batam memiliki hak untuk mendapatkan layanan kesehatan di semua jenjang fasilitas kesehatan. Ketentuan ini, kata Surya, merupakan bentuk keberpihakan pemerintah terhadap rakyat dan bagian dari program prioritas kepala daerah dalam menjamin kesehatan warganya.


“Bahkan mereka yang belum masuk data BPJS wajib tetap dilayani. Urusan pendaftaran dan kepesertaan BPJS bisa dibicarakan setelah penanganan medis diberikan,” ujarnya.


Surya juga menyinggung pentingnya perubahan pola pikir di kalangan tenaga medis dan pengelola fasilitas kesehatan. Menurutnya, jangan sampai aspek administratif menjadi penghalang utama bagi pasien dalam kondisi darurat atau kritis.


DPRD Kota Batam, lanjutnya, siap menerima dan menindaklanjuti laporan masyarakat jika ditemukan rumah sakit atau fasilitas kesehatan yang mengabaikan prinsip pelayanan tersebut. Beliau memastikan lembaga legislatif akan terus mengawasi implementasi program ini di lapangan.


“Kami tidak ingin mendengar ada pasien yang ditolak hanya karena masalah administrasi. Pelayanan medis harus tetap menjadi yang utama. Ini akan kami kawal agar kesehatan di Batam benar-benar optimal dan berkualitas,” pungkas Surya.


Talkshow yang disiarkan secara langsung tersebut mendapat respons positif dari pendengar, terutama warga yang selama ini berharap akses layanan kesehatan yang lebih manusiawi dan merata. Baik Surya maupun dr Didi beberapa kali menjawab pertanyaan masyarakat melalui telepon dan what’sapp. (*)




Humas DPRD Batam

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama