Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Mesuji Bagikan 1500 Paket Sembako


Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Mesuji Bagikan 1500 Paket Sembako

Fuad Amrulloh ketika bagikan sembako.
MESUJI I KEJORANEWS.COM: Seluruh pengurus Partai Nasdem Kabupaten Mesuji yaitu DPD, DPC, DPRT serta Kader mendapatkan sembako dari ketua Dewan Perwakilan Daerah(DPD) Fuad Amrulloh, S.E,. Sedangkan sembako yang diberikan berjumlah 1500 paket serta dibagikan secara simbolis oleh ketua DPD Partai Nasdem dan dibagikan di kantor DPD Nasdem Kabupaten Mesuji, Senin(25/4/2022).


Pada acara tersebut dihadiri oleh Sekretaris DPD Kabupaten Mesuji Mustowi, S.Pd., Bendahara DPD Hj. Elfianah serta seluruh Fraksi Partai Nasdem bahkan Pengurus DPD dan Ketua DPC serta Kader Nasdem.


Fuad Amrulloh menjelaskan, di bulan yang penuh berkah ini dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, DPD Partai Nasdem Kabupaten Mesuji membagikan paket sembako sebanyak kurang lebih 1500 Paket yang di berikan kepada seluruh pengurus DPD, DPC dan Kader Nasdem yang ada, ucapnya.


"Sedangkan sembako yang diberikan berupa beras, minyak goreng, kopi dan Gula. Adapun alasan dipilihnya paket sembako yang diberikan, mengingat saat ini harga bahan pokok yang mengalami kenaikan, sehingga dampak yang ditimbulkan sangat di rasakan oleh kita semua. Sehingga pengurus mengambil inisiatif untuk memberikan paket sembako," paparnya.


Lanjutnya, tujuan dari diberikannya paket tersebut adalah dalam rangka membantu meringankan beban dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok menjelang hari Raya Idul Fitri, sehingga dengan kegiatan tersebut itu adalah salah satu wujud keperdulian Partai Nasdem kepada seluruh pengurus dan masyarakat di masa-masa sulit seperti ini, jelasnya.


Dalam acara tersebut, dirinya pun berpesan kepada seluruh fraksi yang ada, agar dapat selalu perduli dan memperhatikan pendukungnya di masing-masing dapil, terutama menjelang hari Raya Idul Fitri. Karena mengingat hal tersebut sangat penting untuk di lakukan dalam menjaga tali silaturahmi dan kekompakan, ujarnya.


Ditempat yang berbeda, menurut ketua bidang humas DPD Nasdem Mesuji Mumu Mahfudin, SP., mengatakan, ia akan menargetkan pemilu 2024 akan datang, 12 kursi anggota dari fraksi Partai Nasdem untuk di Kabupaten Mesuji, terangnya.


Selain itu, bahwah Partai Nasdem di Kabupaten Mesuji selalu optimis untuk memimpin kembali di Pemerintahan Kabuputen Mesuji, harapnya.

Mumu Mahfudin



(Yusri)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama