Di Ramadan ke 23, Bupati dan Wakil Bupati KKA, Safari Ramadan di Masjid Jami Baiturrahim Tarempa


Di Ramadan ke 23, Bupati dan Wakil Bupati KKA, Safari Ramadan di Masjid Jami Baiturrahim Tarempa

Bupati   KKA Abdul Haris, SH, di masjid Jami Baiturrahim-
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Di hari ke 23 Ramadan 1443 hijriyah/ 2022 masehi, Bupati  Kabupaten Kepulauan Anambas ( KKA) Abdul Haris, SH, menggelar safari Ramadan di Masjid Jami Baiturrahim Tarempa, Kec. Siantan Kabupaten Kepulauan Anambas. Senin, (25/04/2022).

 

Pada kegiatan ini bupati yang didampingi wakil bupati Wan Zuhendra dan rombongan Organisasi Perangkat Daerah ( OPD) menyampaikan ucapan syukur karena dapat berkunjung ke masjid tersebut.

 

“ Alhamdulillah tidak terasa kita sudah sampai pada malam yang ke 23 Ramadhan, tinggal menghitung hari maka berakhirlah Ramadhan kita, dan  alhamdulilah kami pemerintah masih bisa berkunjung di Masjid Jami Baiturrahim. Sebenarnya kegiatan safari di masjid Jami dijadwalkan beberapa waktu lalu, akan tetapi diundur waktunya, sebab saya mendampingi pak Gubenur Kepri untuk bersilaturahmi dengan beberapa Menteri di Jakarta, salah satunya Mentri Perdagangan. Maka melalui Kesra kegiatan saya di Masjid Jami ini ditunda dan alhamdulilah pada malam ini terlaksana dan kita juga sudah melaksanakan buka puasa bersama, “ ucapnya.

 

Sementara itu Hikmahnya, kata Abdul Haris SH,ia bisa membawa Kepala Bank Indonesia (BI)bapak Muslim untuk datang ke Anambas.

“ Besok pagi beliau akan jalan-jalan ke pasar dan dengan turun langsung melihat pasar di Kabupaten Kepulauan Anambas ini. Semoga nantinya, ke depan akan ada perkembangan dan pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Kepulauan Anambas, “ ucap Haris.

 

Bupati juga menyampaikan bahwa dalam 1 bulan Ramadan ia akan bersafari guna silaturahmi ke 52 Desa dan 2 Kelurahan yang ada di 10 Kecamatan di Kepulauan Anambas.

 

( Yuni S)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama