Satlak KJK Tiba di Natuna, Serangkaian Kegiatan akan Dilaksanakan


Satlak KJK Tiba di Natuna, Serangkaian Kegiatan akan Dilaksanakan

Komandan KRI BIMA SUCI -
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Setelah melakukan pelayaran sejak bulan Juli 2021 lalu,dengan menyinggahi 7 pelabuhan di Indonesia, akhirnya KRI. Bima Suci, yang membawa taruna dan taruni Akademi Angkatan Laut ( AAL) angkatan ke 68, Selasa pagi tiba di Faslabuh TNI AL Selat Lampa, Natuna.

Kedatangan para taruna -taruni AAL itu disambut langsung oleh Bupati Natuna Wan Siswandi, Sekda Natuna Boy Wijanarko, serta para pimpinan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Natuna. 

Taklupa kehadiran para taruna, taruni AAL Dansatgas,  Dansatlak serta seluruh personel KRI Bima Suci ini disambut dengan tari persembahan sekapur sirih yang dibawakan oleh para siswi MTs Kecamatan Pulau Tiga di Faslabuh.

Adapun kunjungan taruna taruni AAL Tingkat III Angkatan ke-68  Satuan Latihan KJK yang berlayar menggunakan KRI Bima Suci ini,adalah dalam rangka Latihan Praktek Pelayaran Kartika Jala Krida (Lattek KJK).  

Kegiatan diikuti 131 peserta latihan. Terdiri dari 112 Taruna AAL Tingkat lll angkatan ke-68 (Korps Pelaut 43, Teknik 15, Elektronika 15, Suplai 16 dan Marinir 23), 15 orang staf latihan, dua tenaga medis, dua personel penerangan dan satu personel pengamanan. 

Latihan KJK yang akan berlangsung selama 100 hari mulai tanggal 17 Juni hingga 25 Oktober 2021 menggunakan tempat latihan di KRI Bima Suci. Peserta akan berlayar di Laut Jawa, Selat Makassar, Laut Sulawesi, Laut Cina Selatan, Laut Filipina, Laut Tiongkok Timur, Laut Jepang, Laut Thailand, Laut Natuna Utara dan Selat Karimata.

Komandan Pangkalan Lanal Ranai, Kolonel Laut (P) Dofir sebagai tuan rumah, disela - sela kegiatan menyampaikan, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan dalam rangka kunjungan Satuan Pelaksana (Satlak) KJK ke Natuna.


" Kami sudah mempersiapkan serangkaian agenda kegiatan yang akan dilaksanakan oleh para peserta Satlak KJK selama di Natuna, diantaranya acara penyambutan, anjangsana dan silaturahmi ke Pemkab Natuna, rekreasi, sosialisasi dengan para perwakilan siswa dari Sekolah Lanjutan Atas di Natuna, serta akan melakukan dialog interaktif di RRI," jelas Danlanal, di Faslabuh, Selasa (28/09/2021).


Danlanal berharap melalui sosialisasi kepada para pelajar SLTA,  kehadiran para taruna taruni akan mampu menjadi motivasi bagi putra daerah Natuna untuk mendaftarkan diri menjadi taruna taruni AAL. 

Selain itu dalam rangkaian kegiatan Satlak KJK di Natuna juga akan melaksanakan atraksi gelar Display Genderang Seruling Gita Jala Taruna  di halaman gedung daerah, Natuna pada hari Kamis (30/09/2021) lusa. 

"Kegiatan ini terbuka untuk umum, masyarakat boleh datang untuk menyaksikan atraksi marching band ini," tambah Danlanal.

Keberadaan Natuna sebagai daeeah perbatasan menjadi salah satu daya tarik dan tujuan dalam pelayaran Satlak KJK 2021. Komandan KRI Bima Suci,  yang juga merupakan Komandan Satgas Satlak KJK 2021 ,  Letkol Laut (P) Waluyo, mengungkapkan sebagai daerah yang berbatasan laut dengan sejumlah negara diasia tenggara, Natuna memiliki arti tersendiri bagi pemerintah terutama TNI AL, sehingga menjadi salah satu daerah tujuan yang disinggahi dalam pelayaran KRI Bima Suci membawa para taruna AAL. 

"Natuna adalah wilayah perbatasan yang memiliki nilai strategis bagi pemerintah Indonesia, jadi peelu untuk dikenal oleh apra taruna taruni AAL, agar kelak saat mereka telah betugas, mereka akan mengetahui mengenai Natuna, apa dan bagaimana Natuna," ujar Dansatgas Satlak KJK, Letkol Laut (P) Waluyo.

Dansatgas menambahkan dalam kegiatan Latihan Berlayar ini para taruna taruni AAL telah menyinggahi sejumlah pelabuhan dan setiap daerah memiliki ciri khas tersendiri. 

Sebelumnya kegiatan Latihan Kartika Jala Krida, selalu melakukan pelayaran keluar negeri, namun dimasa pandemi ini kegiatan itu ditiadakan, akan tetapi kegiatan dialihkan dengan menyinggahi pelabuhan yang lain di Indonesia



. (Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama