Jelang Musim Utara, DKUMPP Sidak Sejumlah Toko di Anambas


Jelang Musim Utara, DKUMPP Sidak Sejumlah Toko di Anambas

Kadis DKUMPP saat Sidak di Toko -
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Dinas Koperasi Usaha Mikro Perindustrian dan Perdagangan (DKUMPP) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) lakukan SIDAK (Inspeksi Mendadak) setiap pelaku usaha grosiran (toko) guna antisipasi ketersediaan stok sembako (sembilan bahan pokok) jelang musim utara bulan Januari mendatang.

Adapun sidak tersebut dilakukan mengingat cuaca yang tidak stabil (gelombang tinggi) karena sudah memasuki musim utara sehingga banyak kapal kargo (kapal angkut) tidak beroperasi. 

"Mengingat cuaca yang tidak stabil sehingga banyak kapal kargo tidak beroperasi karena tidak izinkan", ungkap R Junaidi Kepala Seksi Perdagangan Dalam dan Luar Negeri kepada kejoranews.com, Jum'at (06/12/2019).
Tim Sidak saat Cek Barang 


Junaidi mengatakan saat ini ada beberapa stok sembako yang sudah menipis di Anambas. 

"Ada stok yang sudah menipis saat ini seperti telur dan susu", terangnya.

Selain itu, DKUMPP juga melakukan sidak terhadap barang-barang yang sudah habis limit atau kadaluwarsa. 

Sebelum melakukan sidak DKUMPP sudah mensosialisasikan terlebih dahulu kepada pelaku usaha.

" Kita mengimbau kepada pelaku usaha dapat menyuplai barang sembako menggunakan jasa tol laut", ujarnya saat sidak di salah satu toko berlokasi Jl Tanjung, Tarempa Barat, Kecamatan Siantan. 

Diketahui daerah Anambas saat memasuki musim utara gelombang sangat tinggi dan banyak kapal yang tidak diizinkan berlayar sehingga sering terjadi lonjakan harga sembako karena ketersediaan stok yang terbatas. 

Junaidi menegaskan jelang musim utara tahun ini pelaku usaha bisa mencari solusi untuk ketersediaan stok sembako dan jangan sampai terjadi penumpukan barang di gudang. 

"  Jangan sampai ada penumpukan di gudang, jika kedapatan pihak berwenang akan menindaklanjutinya", tegasnya. 

Sidak dipimpin langsung oleh DKUMPP bekerjasama dengan pihak Polres Anambas, Satpol-PP dan Dinas Kesehatan.

( Ardian)
Lebih baru Lebih lama