Sebanyak 99 Pelaku Usaha Ikuti Program Perluasan KUR


Sebanyak 99 Pelaku Usaha Ikuti Program Perluasan KUR

Kadis Perindagkopukm, Asisten 1 dan Narasumber - 
NATUNA I KEJORANEWS.COM: Sebanyak 99 Orang Pelaku usaha dari 15 Kecamatan di Kabupten Natuna mengikuti Kegiatan Perluasan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Tahun Anggaran 2019 di Hotel Trend Central, Ranai. Selasa (2/7/2019).

Kegiatan selama 2 hari yang dimulai dari hari Selasa 2 Juli sampai 3 Juli 2019 ini,  dibuka oleh Asisten Pemerintahan I Setda Natuna, H.Muhammad Amin yang mewakili  Bupati Natuna.

Dalam sambutannya sebelum membuka kegiatan H. Muhammad Amin manyatakan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari pemerintah, diharapkan dapat mendorong pengembangan sektor Ril dalam peningkatan Pertumbuhan Perekonomian.

" Dengan program ini, kita harapkan juga dapat untuk mengurangi kemiskinan dan sekaligus membuka kesempatan bekerja bagi Masyarakat, " Ucapnya. 

Pada kegiatan yang dihadiri oleh Organisasi Perangakat Daerah (OPD) Kabupaten Natuna ini, H.Muhammad Amin juga mengaku sangat mendukung kegiatan KUR karena dapat membantu Usaha Kecil Mikro (UKM) yang sering memiliki permasalahan dengan keterbatasan modal.

" Jadi bagaimanapun kita tetap mendukung lembaga-lembaga keuangan di Kabupaten Natuna untuk bisa menyalurkan KUR secara maksimal, " ungkapnya. 

Hal yang sama diungkapkan Kepala Dinas Dinas Perindustrian, Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro, Agus Supari. 

Dalan laporannya ia menyebutkan, tujuan KUR adalah untuk mengakslerasi pengembangan kegiatan di sektor Riil dalam rangka penanggulangan kemiskinan serta perluasan kesempatan kerja.

" Dan tujuan program ini adalah meningkatkan dan memperluas penyaluran KUR kepada usaha Produktif, Meningkatkan Daya Saing Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta mendorong pertumbuhan Ekonomi dan Penyerapan Tenaga Kerja, " Ungkapnya. 

Ia berharap program tersebut dapat mengurangi kemiskinan dan pengangguran di Kabupaten Natuna.

kegiatan ditandai dengan Penyematan Pemasangan Tanda Peserta oleh Asisten I H. Muhammad Amin Kepada Perwakilan Peserta secara simbolis.
Penyematan Tanda Peserta oleh Asisten 1 Setda Natuna

Asisten 1 Setda Natuna, H.Muhammad Amin Sampaikan Kata Sambutan 

Kadisperindagkop UKM, Agus Supari Sampaikan Kata Sambutan 

OPD dan Peserta Kegiatan 


(Iwan Kurniawan)
Lebih baru Lebih lama