Puskesmas Ranai Buka Layanan 24 Jam


Puskesmas Ranai Buka Layanan 24 Jam

Puskesmas Ranai -
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Puskesmas Ranai akan menambah jam operasional hingga 24 jam sehari. Pelayanan ini mencakup layanan Unit Gawat Darurat (UGD) dan persalinan.

Kepala Puskesmas Ranai, Nazri di Ranai mengungkapkan dibukanya pelayanan Unit Gawat Darurat 24 jam ini berkaitan dengan adanya tuntutan dari Para peserta BPJS akan layanan kesehatan yang respon cepat.

Meski saat ini diakui bahwa kondisi Sumber Daya Manusia dan sarana Prasarana yang dimiliki RSUD masih kurang namun pihak Puskesmas tetap berupaya untuk mengefektifkan pelayanan 24 jam yang rencananya akan mulai dibuka Minggu ini.

“ Kita sudah ada ruang rawat inap, jadi sudh tidak masalah lagi untuk pelayanan 24 jam, nanti kalau ada pasen gawat darurat ringan tidak perlu dibawa ke RSUD, cukup di Puskesmas saja,” jelas Nazri di Ranai (8/7/2019).

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Natuna, Rizal Rinaldi mengatakan, efektivitas operasional 24 jam Puskesmas Ranai awalnya dilakukan sebagai layanan bersalin, dan kemudian ditambahkan dengan layanan Unit Gawat Darurat (UGD) 24 jam, guna memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

“Puskesmas Ranai itukan sejak awal pembentukannya memang puskesmas rawat Inap, nah kemaren karena jaraknya yang dekat dengan RSUD maka kita offkan rawat inapnya, sekarang kita buka lagi untuk persalinan dan UGD 24 jam,” jelas Rizal Rinaldi di Ranai.

Layanan 24 jam UGD Puskesmas Ranai terbuka juga untuk pasien umum. Dengan adanya layanan kesehatan 24 jam melalui Unit Gawat Darurat, masyarakat diimbau untuk dapat memanfaatkan terutama untuk penyakit ringan yang masih dapat diatasi di tingkat Puskesmas.(adw)

Lebih baru Lebih lama