Ketua LAM Provinsi Kepri Lantik Pengurus LAM Natuna


Ketua LAM Provinsi Kepri Lantik Pengurus LAM Natuna

Ketua LAM Kepri H. Abul Razak, BA sampaikan Sambutan
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Sekda Kabupaten Natuna, Wan Siswandi, S.Sos M.Si, hadiri pengukuhan Ketua dan Pengurus Lembaga Adat Melayu (LAM) Kabupaten Natuna, bertempat di Gedung Utama Sri Serindit, Batu Hitam, Sabtu, (26/08/2017). 

Setelah melalui Musyawarah Daerah, akhirnya, H Wan Zawali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua LAM dalam Musyawarah Daerah (Musda) yang berlangsung pada hari Jumat (25/08/2017) yang lalu. H Wan Zawali dipercaya kembali sebagai Ketua LAM Kabupaten Natuna masa khidmat 2017 – 2022.

Pada hari ini, Sabtu, (26/08/2017) secara resmi Ketua beserta pengurus dilantik oleh Ketua LAM Provinsi Kepri, Datuk Sri Setia Amanah, H Abdul Razak, yang dihadiri langsung Sekda Kabupaten Natuna, Wan Siswandi, S.Sos M.Si dan Ketua DPRD Natuna, Yusri Pandi, serta segenap Pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Natuna.

Pada kesempatan itu, Sekda Natuna, yang akrab dipanggil, Wansis, dalam sambutannya, menyampaikan Tahniah kepada Ketua dan segenap Pengurus Lembaga Adat Melayu Kabupaten Natuna yang baru saja dilantik, dan berharap agar kedepan, konsep program kerja dapat diselenggarakan secara lebih riil dan terukur, dalam rangka menerapkan berbagai norma, nilai-nilai luhur kebudayaan khazanah adat melayu yang telah diwariskan oleh para pendahulu.

Untuk melestarikan berbagai esensi adat melayu, kata Wansis, bukan hanya tugas Lembaga Adat Melayu semata, melainkan semua masyarakat Kabupaten Natuna yang sepatutnya dapat berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Dinas Pariwisata, dan Dinas Perindustrian dan

Perdagangan, serta berbagai fungsi lainnya. Mereka semua sepatutnya selalu disinergikan dengan program kerja Pemerintah Daerah dalam mengoptimalkan potensi khazanah seni budaya, yang dapat dikelola menjadi penunjang pembangunan daerah Kabupaten Natuna.

Lebih lanjut, Wansis, mengungkapkan, bahwa kondisi kemajuan yang sedang dialami cukup menggembirakan, seperti kemudahan dalam berkomunikasi, karena pembenahan sarana informasi, kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari karena transportasi secara bertahap terus dibenahi. Pembenahan lebih terarah, karena begitu banyak instansi, sumber daya manusia yang turut mendukung Pembangunan Daerah.

“Hal itu patut kita syukuri bersama sebagai hasil kerja sama kita semua, baik pemerintah, masyarakat dan segenap lembaga yang telah memberikan kontribusi nyata dalam pelaksanaan Pembangunan Daerah,” ungkap Wansis.

Kedepan, kata Wansis, ia berharap kepada Lembaga Adat Melayu Kabupaten Natuna, kiranya segenap pengurus dapat melaksanakan tugas sebagaimana yang diharapkan, menjadikan masyarakat melayu sebagai tuan rumah di negeri sendiri. Menjadikan adat melayu Kabupaten Natuna sebagai pedoman dalam bentuk pergaulan kehidupan sehari-hari.

“Pemerintah Daerah akan komitmen dalam mendukung sebagai pertimbangan dan kebijakan dari Lembaga Adat Melayu Kabupaten Natuna, maupun berbagai instansi yang dirasa memiliki nilai positif bagi mewujudkan Kabupaten Natuna yang lebih kondusif, maju, dan sejahtera,” ujar Wansis, mengakhiri sambutannya, sekaligus menutup secara resmi acara pelantikan.

Adw

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama