BATAM I KEJORANEWS.COM : Bank Indonesia melakukan sosialisasi mengenai sistem informasi debitur di Harris Hotel Batam Centre, Rabu(7/9/16).
Sistem Informasi Debitur (SID) merupakan sistem yang mempertukarkan informasi debitur dan fasilitas kredit dari Bank dan Lembaga Pembiayaan. SID dikelola oleh salah satu bagian di Bank Indonesia yaitu Biro Informasi Kredit (BIK).
Kepala Grup Pengelolaan Informasi dan Perkreditan Nasional Departemen Pengelolaan dan Kepatuhan Laporan Bank Indonesia, Maurids Damanik mengatakan, sosialisasi yang dilakukan ini bukan tanpa alasan. SID akan diserahkan oleh Bank Indonesia ke Otoritas Jasa Keuangan(OJK) pada Januari 2018 mendatang.
"Apa yang kita lakukan pada masa transisi ini adalah bagian dari upaya memperbaiki SID. Karena kami tentu tidak akan menyerahkan SID kepada OJK dalam kondisi yang tidak optimal. Jadi kita lakukan hal ini(sosialisasi)," ujar Maurids.
Sosialisasi ini sekaligus untuk menambah pemahaman para kreditur mengenai sistem informasi debitur atau yang biasa dikenal dengan Bi cheking.
"Sosialisasi, evaluasi khusus perbankan, cleansing data itulah yang kami lakukan dalam proses transisi ini," katanya.
SUT
Posting Komentar