Ramadan Malam ke 15, Wabup Wan Zuhendra Kunjungi Masjid Jami Al-Hidayah Tarempa Selatan


Ramadan Malam ke 15, Wabup Wan Zuhendra Kunjungi Masjid Jami Al-Hidayah Tarempa Selatan

Wan Zuhendra Serahkan Paket Sembako-
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Wakil Bupati Kepulauan Anambas ( KKA) Wan Zuhendra hari ini mengunjungi  Masjid Jami Al-Hidayah Tarempa Selatan, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas. Rabu, (05/04/2023).


Kehadiran Wan Zuhendra di masjid tersebut untuk salat tarawih berjamaah di bulan Ramadan malam ke 15, dalam rangka mempererat hubungan antara Pemerintah Daerah (Pemda) dengan masyarakat.


Mursin ketua pengurus masjid Al-Hidayah menyampaikan, rasa syukur nya atas kegiatan tersebut.


" Mari kita panjatkan rasa syukur kepada Allah SWT kaena di malam yang ke 15 ini, Allah masih memberikan umur kepada kita sehingga kita bisa hadir bersama di sini, untuk kegiatan tarawih bersama Wakil Bupati beserta rombongan. Saya selaku ketua bersama segenap pengurus masjid, mengucapkan selamat datang kepada bapak Wakil Bupati Wan zuhendra dan Istri beserta rombongan yang telah mengunjungi rumah ibadah ini, sebagai mana kami telah melayangkan surat ke pemerintah daerah dalam upaya untuk berbaur menyambung silaturahmi antara pimpinan dengan masyarakat sekaligus dalam mendengar aspirasi - aspirasi warga masyarakat di sini," ucapnya.


" Alhamdulillah Masjid Jami Al- hidayah untuk tahun ini akan ada anggaran 1 miliar dari APBD, dan kita juga terus mendesak, insyallah dalam waktu dekat ini bantuan dari Gubenur juga melalui Kesra provinsi dengan jumlah sebesar Rp54 juta dalam proses pencairan. Mudah - mudahan dengan anggaran tersebut masjid Jami Al - Hidayah bisa dengan cepat selesai dan dapat segera terwujud. Jadi para jamaah juga lebih nyaman dalam melaksanakan ibadah dalam mendekatkan diri kepada Allah SWT serta dapat terus memakmurkan masjid sehingga selalu mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, " terangnya. 


Senada dengan pengurus masjid, Wakil Bupati Wan Zuhendra menyampaikan, bahwa pihaknya telah menganggarkan pembangunan masjid tersebut.


" Insyaallah masjid Jami Al-Hidayah telah dianggarkan pada tahun 2023 dari APBD sebesar 1 miliar, mudah - mudahan tidak ada halangan lagi, sehingga nantinya dapat teranggarkan sesuai dengan kondisi keuangan yang memungkinkan, mudah mudahan tidak ada persoalan dan bisa terealisasikan, Amin ya Robbalalamin, " ucapnya.


Di acara tersebut, juga dilakukan penyerahan bantuan paket Sembako sebanyak secara simbolis. Yakni 30 paket dari Perusahaan  Medco Energi dan 30 paket dari Baznas KKA.




( Yuni S)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama