Kasat Binmas Iptu Sarijo Lakukan Sambang dan Penyuluhan Covid-19 di Desa Bangun Mulyo


Kasat Binmas Iptu Sarijo Lakukan Sambang dan Penyuluhan Covid-19 di Desa Bangun Mulyo

Iptu Sarijo
MESUJI I KEJORANEWS.COM: Sebagai anggota Polri yang ditugaskan mengemban tugas Harkamtibmas atau pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat dilingkungan wilayah binaanya.


Demikian pula halnya yang dilakukan oleh Kasat Binmas Iptu Sarijo bersama anggotanya melaksanakan giat sambang dan penyuluhan Covid-19 di Desa Bangun Mulyo, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, Selasa(2/2/2021).


Kasat Binmas Iptu Sarijo mewakili Kapolres Mesuji AKBP Alim, SH. S. IK.,  menjelaskan dalam kegiatan sambang tersebut hanya menyampaikan Pesan-pesan kamtibmas serta mensosialisasikan terkait pandemi Virus Covid-19.


Tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman dan kondusif dengan meningkatkan giat siskamling di lingkungan Masing-masing.


Dengan kebijakan pemerintah menerapkan tatanan baru “New Normal” dalam rangka memutus rantai penyebaran Virus Covid-19 agar masyarakat mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap menggunakan pola hidup bersih dan sehat dengan protokol kesehatan, gunakan masker, sering cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak minimal 1 meter dalam berinteraksi dengan sesama warga sehingga terhindar dari Virus Covid-19.


Lanjut Kasat Binmas, bahwa melalui para Bhabinkamtibmas yang kreatif serta rajin dalam berdinas dengan pola sambang warga dalam mensosialisasikan dan memberi penjelasan akan tujuan kebijakan pemerintah menerapkan tatanan baru “New Normal” dalam pencegahan penyebaran Virus Corona di Indonesia, ujar Iptu Sarijo.


Ditambahkan Iptu Sarijo bahwa kesadaran seluruh masyarakat sangat diperlukan dalam kerjasama untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona atau Covid-19, pungkasnya.


(M.Sagiman)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama