Nursih Penderita Tumor di Mata Butuh Uluran Tangan Para Darmawan


Nursih Penderita Tumor di Mata Butuh Uluran Tangan Para Darmawan

Bripka Sigit Andriansyah bersama Suami dan Ibu Nursih penderita Tumor di Mata
PEDES I KEJORANEWS.COM: Anggota Polsek Pedes yaitu Bhabinkamtibmas Bripka Sigit Andriansyah.S lakukan kegiatan sambang dialogis dan menengok warga yang sedang sakit tumor di mata di Desa Payungsari, Kecamatan Pedes, Kabupaten Karawang, Provinsi Jawa Barat.


Pada hari Rabu 30 Desember 2020 melaksanakan sambang kepada sudari Nursih(49)tahun di dusun Pedes II Rt. 001/004, pekerjaan ibu rumah tangga yang sedang mengalami sakit tumor pada bagian mata.


Bripka Sigit Ardiansyah mewakili Kapolsek Pedes AKP Ade Firmansyah, SE menjelaskan, pada kesempatan tersebut memberikan himbauan agar tetap semangat, jangan berputus asa dan harus yakin pasti bisa sembuh serta memberikan arahan sosialiasi mengenai adaptasi kehidupan baru atau New Normal. Namun protokol kesehatan Covid-19 tetap dijaga dan diterapkan, seperti penggunaan masker, jaga jarak,  selalu mencuci tangan dengan sabun dan berolahraga secara rutin dan teratur agar imunitas tubuh selalu bugar dan tetap terjaga, kata Sigit, Kamis(31/12/2020).


Pihak keluarga sangat mengharapkan kemudahan dari pemerintah Kabupaten Karawang serta uluran tangan dari dermawan dan perhatian pemerintah setempat untuk membantu biaya pengobatan Ibu Nursih agar kelak dapat sembuh dari penyakit yang dideritanya.


Nursih berharap ada dermawan atau pihak pemkab setempat yang dapat membantu pengobatan penyakit yang dideritanya, sebab ia memang Benar-benar dari keluarga tidak mampu. Suami dari Nusih hanya bekerja sebagai buruh sedangkan istrinya hanya ibu rumah tangga yang pendapatan sangat kecil dan sangat membutuhkan bantuan para Dermawan.




(Humas Polsek Pedes) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama