Menu Makanan Populer di Jepang, Kini Hadir di Harris Hotel Batam


Menu Makanan Populer di Jepang, Kini Hadir di Harris Hotel Batam

Menu Makanan Populer di Jepang, Kini Hadir di Harris Hotel Batam
Menu Tusuk Sate
BATAM I KEJORANEWS.COM :Harris Hotel Batam Center menawarkan menu makanan Jepang sebagai menu promo di Bulan Desember 2020. Sabtu, (05/12/2020)
 
Chef Harris Hotel Batam, Deary mengatakan pemilihan menu Negara Jepang dikarenakan semakin banyak masyarakat Batam yang mulai menggandrungi menu dari negara sakura.
 
Tamu tidak harus menginap di Harris Hotel Batam Center untuk dapat menikmati menu promo ini. Siapa saja bisa datang ke hotel dan memesan menu sesuai dengan selera.
 
"Mari kita mengenal lebih dekat dengan 3 menu khas dari Jepang yang anda bisa cicipi di Harris Café. Kushikatsu adalah menu snack  atau kudapan yang bisa dinikmati saat bersantai. Kushi yang berarti tusuk sate dan katsu adalah makanan yang goreng," terangnya.
 
Menu Makanan Populer di Jepang, Kini Hadir di Harris Hotel Batam
3 Menu Masakan Jepang
Lanjutnya, di Harris Batam Center Kuhikatsu yang ditawarkan adalah ikan dan udang yang disajikan dengan saos kikoman Nikujaga adalah menu yang terdiri dari daging sapi, kentang dan wortel dimasak dengan air kaldu yang mengandung rumput laut, katsuodasi, kikoman dan saos soya. Makanan yang popular di Jepang ini sering dicari karena mengingatkan makanan rumah yang dibuat oleh ibu – ibu di Jepang.
 
Donburi adalah menu nasi putih yang disajikan di dalam mangkok dan diberikan topping ayam katsu goreng, telur mata sapi, salad dan disiram dengan saus teriyaki. "Ketiga menu diatas dibandrol dengan harga Rp. 85,000 per porsi dan dapat dinikmati di Harris Café ataupun pesan takeaway," tutup Chef Harris Hotel Batam.
 
Apabila ingin memesan tempat terlebih dahulu, tamu dapat menghubungi hotel di nomor 0778-7498888 atau media social hotel IG/Facebook@harrisbatamcenter, di Harris Hotel Batam Center Jl. Engku Putri, Batam Centre - Batam.
 
 
Andi Pratama

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama