Ibu-ibu Menjadi Target Curas, Timah Panas Melumpuhkan Pelaku


Ibu-ibu Menjadi Target Curas, Timah Panas Melumpuhkan Pelaku

BATAM|KEJORANEWS.COM : Kapolsek Batu Ampar, AKP Reza Morandi T, petugas terpaksa melepaskan tembakan terhadap kedua pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) ini, karena berusaha melawan. Rabu, (21/11/2018)

Sebelumnya, salah satu masyarakat yang sedang melakukan aktifitas sehari-hari. Tanpa disadari menjadi korban pencurian atas tindakan yang dilakukan oleh dua orang pelaku kejahatan.

"Tersangka yang kita amankan ada dua (2) orang (joki dan eksekutor), dan mereka ini merupakan pendatang baru. Operandi mereka berkeliling menggunakan sepeda motor apabila ada melihat sasaran seorang ibu-ibu maka akan dijadikan targetnya," ungkapnya pada pewarta di Polsek Batu Ampar, Batu Ampar - Batam.

Berikut data pelaku beriku barang bukti yang berhasil diamankan petugas;
Pelaku : GBR (Laki-laki, 37 Tahun) dan AN (Laki-laki, 34 Tahun)
Barang Bukti : 1 Tas tenteng, 3 Handphone, 3 Dompet, dan 1 Sepeda motor.

Lanjut, Kapolsek mengungkapkan, daerah operasi meraka sekitar wilayah Jodoh dan Batam Kota, seperti yang dialami oleh korban yang mana seorang ibu-ibu yang baru keluar dari mobil dan para pelaku ini langsung mengambil tasnya, pada hari Senin (19/11) di daerah Sumber agung - Sei Jodoh.

"Kronologi penangkapan pelaku, unit Reskrim berdasarkan ciri-ciri yang diperoleh berhasil mengamankan ke dua pelaku di perumahan seruni - Batam Kota. Dan pada saat penangkapan pelaku mencoba melarikan diri dan berusaha melawan petugas, jadi kita terpaksa melumpuhkannya dengan timah panas,"

Atas perbuatan yang dilakukan kedua para tersangka ini, akan disangkakan dengan pasal 365 ayat 2 tentang pencurian dengan kekerasan, ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara. (*)




(atm)
Lebih baru Lebih lama