Kajati Kepri Tinjau Pembangunan Rumah Dinas Bupati Natuna


Kajati Kepri Tinjau Pembangunan Rumah Dinas Bupati Natuna

Bupati dan Jajaran bersama Rombongan Kajati Kepri Photo Bersama

NATUNA I KEJORANEWS.COM : Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Kepulauan Riau, DR.H.Asri Agung Putra, SH.MH, meninjau langsung pembangunan Rumah Dinas Bupati Natuna, Senin siang (29/10/2018), di Jalan Batu Sisir, Bukit Arai.

Kunjungan kerja perdananya ke Natuna, Kajati Kepri tidak datang sendiri. Ia membawa serta seluruh Kajari se Provinsi Kepri. Rombongan bertolak dari Batam menggunakan pesawat Sriwijaya Air.
Total anggaran pembangunan sebesar Rp 23.6 miliar. Terdiri dari pematangan lahan sebesar Rp 9.7 miliar dan pembangunan gedung sebesar Rp 13.9 milyar. Semua anggaran bersumber dari APBD Natuna.
Pekerjaan pembangunan gedung daerah tahun anggaran 2017 dan Tahap I tahun anggaran 2018. Terhadapnya, dilakukan pengawalan dan pengamanan oleh TP4D Kejaksaan Negeri Natuna.
Bupati saat Memberi Penjelasan ke Kajati Kepri


Menurut Kajati, pembangunan gedung daerah ini harus dikawal, hingga pelaksanaan proyek bisa selesai pada bulan Desember 2018. Peninjauan proyek ini merupakan, bagian dari program Pengawal dan Pengamanan Pemerintahan dan Pembangunan (TP4).

“Nah, ini kan dalam program TP4D, maka dari itu kita ingin tahu kendalanya, apa bisa selesai diakhir tahun ini. Kalau hasil penjelasan pihak dinas terkait, belum ada kendala yang berarti, ” ujarnya.

Dia berjanji akan terus mengikuti dan mengawal perkembangan pelaksanaan proyek pembangunan rumah dinas Bupati Natuna dinilai cukup mewah bersumber APBD ini hingga selesai.
Konferensi Pers

“Kami melakukan pengawasan ini untuk mencegah saja, kan selama ini anggaran tidak terserap dengan baik. Bahkan sampai anggaran tersendat akan kita kawal agar kontraktor juga kerja keras, bisa selesai tepat waktu”.

Dikatakan, Asri hasil peninjauan pelaksanaan bangunan sudah 80 % persen pengerjaannya sesuai laporan dari pihak terkait.


“ Jadi kita ke sini sesuai arahan presiden untuk mengawal bagaimana penyerapan anggaran itu cepat dan tepat waktu, ” tegasnya.

Hal senada diungkapkan Kadis Perkim Natuna, Hendra Kusuma mengatakan, mengapresiasi kedatangan Kepala Kejati Kepri yang turun langsung untuk melihat proyek pembangunan rumah dinas Bupati Natuna.

“Kami sangat bersyukur kedatangan Kajati Kepri ini, bisa melihat langsung pembangunan gedung daerah ini. Tadi juga sudah dijelaskan, pak Kajati agar bisa selesai tepat waktu. Terus terang kami terus mengenjot pekerjaan ini siang dan malam”, ucapnya.

Hendra mengaku, sampai saat ini, pelaksanaan pembangunan rumah dinas Bupati belum ada kendala yang berarti.
Adw

Lebih baru Lebih lama