Serah Terima Jabatan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Natuna


Serah Terima Jabatan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Natuna

NATUNA I KEJORANEWS.COM : Dalam berorganisasi sangat penting melakukan koordinasi dan komunikasi antar sesama pengurus dan anggota agar tercapai kemajuan organisasi. Hal itu disampaikan Sekertaris Daerah Natuna, Wan Siswandi S.Sos, pada serah terima jabatan Ketua Darma Wanita Persatuan Kabupaten Natuna tahun 2017 di Ruang Rapat Kantor Bupati Natuna, Kamis kemarin (9/2/17). 

 
Dikatakan, seorang ketua Darma Wanita harus dapat menjalin kerjasama dengan para pengurus dan anghota, karena dengan kerjasama maka baru akan tampak fungsi dari sebuah organisasi.

"Apapun yang kita kerjakan dan kita lakukan hari ini dan selanjutnya adalah amanah dari Allah, maka daripada itu harus kita laksanakan dengan penuh tanggung jawab," kata Wan Siswandi,Kamis (9/2/17).

Serah terima jabatan ketua Darmawanita dilakukan dari Ny. Yulisnawati Samsurizon kepada Ny. Septi Dwiani Siswandi. Pada kesempatan itu, Ny. Septi Dwiani menyampaikan terimakasih kepada Ny. Yulisnawati karena telah melaksanakan tugas selaku ketua Darmawanita Kabipaten Natuna selama ini.

"Saya akan berusaha untuk menjadi ketua dengan lebih baik,atau setidaknya sama seperti Ibu Yulis," kata Septi.

Lebih jauh, Septi jugaagar kepada pengurus ,pembina ,dan penasehat Parma Wanita Persatuan Kabipaten dapat memberikan masukan dan bimbingan kepadanya.

"Ini jabatan baru untuk saya, jadi saya perlu banyak belajar,sudilah kiranya semua dapat memberikan masukan positif kepada saya," tambah Septi.

Hadir pada serah terima jabatan tersebut penasehat Darma Wanita Persatuan Kabipaten Natuna, Ny. Nurhayati Hamid Rizal, istri Bupati Natuna.

Adelia

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama