Lanal Tarempa Gelar Upacara Wisuda Purnawira dan Wisuda Purna Tugas untuk 6 Prajuritnya


Lanal Tarempa Gelar Upacara Wisuda Purnawira dan Wisuda Purna Tugas untuk 6 Prajuritnya

Danlanal Tarempa bersama Prajurit yang Diwisuda 
ANAMBAS I KEJORANEWS.COM : Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tarempa melaksanakan Upacara Wisuda Purnawira dan Wisuda Purna Tugas Prajurit TNI Angkatan Laut di Gedung Balai Pertemuan Masyarakat Siantan (BPMS), Kepulauan Anambas. Selasa, (06/01/2026).


Upacara dipimpin langsung oleh Komandan Lanal Tarempa Letkol Laut (P) Romi Sitorus, S.E. selaku Inspektur Upacara. Bertindak sebagai Komandan Upacara Lettu Laut (P) Akhmad Wahyudi diikuti oleh seluruh prajurit Lanal Tarempa dan Anggota Jalasenastri Cabang 3 Daerah Kodaeral IV Gabungan Jalasenatri Armada RI


Dalam amanatnya, Komandan Lanal Tarempa Letkol Laut (P) Romi Sitorus, S.E. menyampaikan bahwa, upacara Wisuda Purnawira dan Purna Tugas merupakan bentuk penghormatan dan penghargaan pimpinan TNI Angkatan Laut kepada prajurit yang telah menyelesaikan masa dinasnya dengan penuh dedikasi, loyalitas, dan pengabdian kepada bangsa dan negara.



"Secara khusus,saya selaku Komandan Lanal Tarempa menyampaikan terima kasih dan penghormatan setinggi-tingginya kepada Letda Laut (P) (Har) Purn. M. Ibnu Saifulloh, Serma AL Purn. Ahmad Samsuri, Serma AL Purn. Ismudiyanto, Serma AL Purn. Budi Prawito, Serma AL Purn. Bakti Prastyo, serta Serda AL Purn. Hudi Prasetyawan atas seluruh pengabdian yang telah diberikan selama berdinas di TNI Angkatan Laut, " ujar Danlanal dalam amanatnya.


Komandan Lanal Tarempa menegaskan bahwa meskipun telah purna tugas, para prajurit tetap menjadi bagian dari keluarga besar TNI Angkatan Laut. Diharapkan para purnawira dan purna tugas senantiasa menjaga silaturahmi, kehormatan prajurit, serta menjadi teladan di tengah masyarakat.


Yuni S

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama