Pemkab Natuna Dapat Penghargaan dari Ombudsman RI


Pemkab Natuna Dapat Penghargaan dari Ombudsman RI

Sekda Natuna, Boy Wijanarko saat Terima Penghargaan-
NATUNA | KEJORANEWS.COM : Pemerintah Kabupaten Natuna kembali meraih penghargaan dari Ombudsman RI, Penganugerahan predikat pelayanan publik (opini pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik) dengan hasil patuh.


Penilaian kepatuhan merupakan bentuk pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik oleh Ombudsman RI yang bertujuan untuk mendorong pencegahan maladministrasi, dan meningkatkan kualitas pelayanan publik. 


Selain itu, penilaian kepatuhan juga menjadi tolak ukur terhadap evaluasi dan penguatan pengawasan internal melalui atasan langsung.


Penghargaan ini diberikan langsung oleh Ketua Ombudsman RI, Mokhammad Najih, dan diterima oleh Sekda Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko, di Batam, Senin (18/12/2023).


Penghargaan itu diterima Pemkab Natuna karena berhasil mencapai peringkat kedua se provinsi kepri degan nilai 90,57 Zona Hijau/ Kualitas Tertinggi.


Sekda Natuna, Boy Wijanarko menyampaikan, apresiasi ini tentu menjadi penguatan arahan dari pimpinan dalam hal ini Bupati Natuna, Wan Siswandi, untuk seluruh jajarannya mulai dari Sekda Natuna dan Kepala OPD untuk terus memaksimalkan pelayanan publik yang lebih optimal.


“Dua tahun sebelumnya kita dapat juga penghargaan yang sama. Dulu tahun 2021 kita dapat peringkat pertama, sedangkan di 2022 dan 2023 kita dapat peringkat kedua,”  kata Boy.


Hal semacam ini merupakan salah satu indikator penilaian Ombudsman dari Pemerintah Kabupaten Natuna untuk memberikan reward apresiasi.


Boy juga mengungkapkan rasa syukur atas penghargaan dari salah satu lembaga negara tersebut karena hal itu dapat menjadi bukti bahwa Pemkab Natuna telah berhasil menjalankan tugasnya.


(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama