Penerbangan Perintis akan Melayani Rute Natuna Tahun Depan


Penerbangan Perintis akan Melayani Rute Natuna Tahun Depan

 Bupati Natuna, Wan Siswandi-
NATUNA I KEJORANEWS.COM: Penerbangan perintis dari Kementerian Perhubungan rencananya akan melayani rute ke Kabupaten Natuna pada tahun 2024 mendatang. Wacana itu disampaikan Bupati Natuna Wan Siswandi di Batu Hitam, Kamis (21/09/2023) usai rapat Paripurna di DPRD Natuna mengenai penyampaian pendapat akhir fraksi terhadap APBDP Kabupaten Natuna tahun 2023.


Menurut orang nomor 1 dipemerintahan Kabupaten Natuna itu, penerbangan perintis tersebut juga akan melayani 3 kabupaten dan 1 kota di Kepri, yakni Natuna,  Jemaja (Kabupaten Anambas) dan Kota Tanjung Pinang.


"Saya dapat kabarnya dari Kepala Bandara Natuna, bahwa tahun depan kementerian akan meluncurkan penerbangan perintis ke Natuna, Jemaja dan Tanjung Pinang," jelas Wan Siswandi.


Sementara itu, mengenai jenis pesawat yang akan di pergunakan dalam penerbangan perintis itu sendiri, setakad ini belum diketahui secara pasti.


"Belum tahu jenis pesawatnya apa, tapi kita bersyukurlah kalau wacana kni jadi, berarti akan ada penerbangan lain selain yang sudah ada saat ini, " tambah Bupati.


Selain informasi mengenai wacana penerbangan perintis, penerbangan di Natuna rencananya juga akan dilayani penerbangan domestik Super Air Jet dari perusahaan penerbangan PT. Kabin Kita Top.

(Piston)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama