TMMD 104 Beri Penyuluhan Kesehatan Kepada Masyarakat Sembulang


TMMD 104 Beri Penyuluhan Kesehatan Kepada Masyarakat Sembulang

dr. Nazia saat Memberikan Materi Terkait Penyakit TBC Kepada Warga
BATAM I KEJORANEWS.COM : TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-104 mangadakan kegiatan penyeluhunan kesehatan kepada masyarakat Kelurahan Sembulang, Galang - Batam. Selasa, (12/03/2019)

Dilokasi kegiatan, Serda Zulham menjelaskan, Satgas TMMD 104 Kodim 0316/ Batam selain kegiatan Fisik melaksanakan kegiatan Non Fisik berupa penyuluhan yang diharapkan dapat memberikan informasi kepada warga sehingga mengetahui pentingnya kesehatan.

"Disini, warga akan lebih memahami penyakit yang di sampaikan langsung oleh dokter, sehingga dapat mengetahui bagaimana cara mendeksi penyakit, salah satunya Tuberkulosis (TBC), apa ciri-cirinya dan bagaimana mengobatinya," terangnya.

TBC merupakan penyakit menular yang umum, dan dalam banyak kasus bersifat mematikan, dan dapat menyebar melalui udara ketika seseorang dengan infeksi TB aktif batuk, bersin, atau menyebarkan butiran ludah mereka melalui udara (hallosehat).

Pada kesempatan itu juga, dr. Nazia menyampaikan, TBC merupakan penyakit menular nomor 2 di Indonesai bahkan di Dunia, berbahaya namun sekarang bisa dicegah dan diobati.

"Kenapa saya mengambil materi ini agar masyarakat harus tahu serta memahami terkait penyakit ini, seperti batuk lebih dari 2 minggu tidak berhenti harus segera diperiksa kemungkinan termasuk gejala TBC. Dan penyakit ini bisa dilakukan pengobatan sampai tuntas di Puskesmas, yang mana merupakan program Pemerintah." Ungkapnya.

Dengan adanya kegiatan penyuluhan, salah satu warga, Rohaya mengatakan, apa yang disampaikan Ibu dokter tadi, masyarakat semakin memahami penyakit TBC di mana yang merupakan penyakit berbahaya dan dapat menular.

"Harapan kami, warga Kecamatan Galang kedepannya tidak hanya penyakit TBC saja yang menjadi materi penyuluhan dikampung kita ini, tapi penyakit-penyakit lainnya," terangnya mewakili sekitar 70 orang yang hadir mengikuti penyuluhan kesehatan di Kantor Lurah.



(atm)
Lebih baru Lebih lama