Diupah Rp 98 untuk 1 Surat Suara, 680 Orang Mendaftar untuk Melipat 3,3 Juta Surat Suara


Diupah Rp 98 untuk 1 Surat Suara, 680 Orang Mendaftar untuk Melipat 3,3 Juta Surat Suara

Personel Pelipat Surat Suara
BATAM I KEJORANEWS.COM : Animo masyarakat yang ingin menjadi personel pelipat surat suara Pemilihan Umum (Pemilu) dinilai cukup tinggi oleh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batam, Syahrul Huda. 

Dikatakan Syahrul Huda, dari jumlah personel yang dibutuhkan yakni sebanyak 200 orang, ternyata yang mendaftar hingga sebanyak 680 orang.

"Keseluruhan yang mendaftar ada sekitar 680 orang, sementara yang kita butuhkan 200 personel. Jadi biar kebagian semua kita bagi menjadi tiga group/gelombang dengan target 20 hari ke depan selesai, terhitung mulai dari tanggal 27 Februari 2019," terangnya. 

Terkait upah yang diterima personel  pelipat katanya adalah, Rp 98 untuk 1 surat suara, dengan estimasi satu orang bisa menyiapkan minimal dalam sehari 1000 lembar, " jelasnya.

Untuk pengamanannya, ditambahkannya,  setiap personel yang telah siap melipat suara akan menghitung sendiri dan selanjutnya dihitung ulang oleh pengawas.

Turut dipaparkannya bahwa, total surat suara yang dilipat ada sebanyak 3.300.000 (3,3 juta) surat suara.

" Dari jumlah itu, pelipatan surat suara yang telah selesai baru DPR RI, dan yang sedang dikerjakan pelipatan adalah surat suara DPD RI, " ujarnya.

 Ia menjelaskan bahwa hasil sementara  surat suara yang rusak atau reject  terdapat lebih kurang sekitar 200 lembar.

"Total keseluruhan surat suara yang akan kita lipat ada sekitar  3,3 juta lembar, untuk lima jenis surat suara. Dan sampai saat hari ini terdapat kurang lebih 200 lembar surat 
suara yang reject (koyak, banyak bercak tinta)," ungkapnya di Kantor KPU Batam, Batam Centre - Batam. Rabu, (06/03/2019)

Atm

Lebih baru Lebih lama