Danlanud Resmikan Kantin Bandara RSA


Danlanud Resmikan Kantin Bandara RSA

Pemotongan Tumpeng oleh Danlanud dan Istri
NATUNA I KEJORANEWS.COM : Sebanyak 10 unit kantin bandara Lanud Raden Sadjad yang dibangun oleh Primer Koperasi Angkatan Udara- Primkopau Lanud Raden Sadjad dikawasan Enclave Civil,  Kamis (1/3/2018) pagi  diresmikan penggunaannya oleh Komandan Raden Sadjad , Kolonel penerbang Azhar Aditama.

Peresmian ditandai dengan Pengguntingan Pita dan pemotongan Tumpeng oleh Danlanud beserta Istri dengan dihadiri oleh seluruh Perwira, Anggota Lanud dan Persatuan istri Angkatan Udara (PIA) Ardhya Garini Lanud RSA.

Pemotongan Pita oleh Danlanud dan Istri
Menandai Peresmian 10 Unit Kantin
Komandan Lanud RSA pada kesempatan itu menyampaikan keberadaan kantin dibawan pengelolaan Primkopau itu bertujuan guna meningkatkan kesejahteraan anggota. Melalui pemnyewaan kios kantin oleh masyarakat dan keluarga anggota TNI AU raden Sadjad.

"Ini merupakan modal kita bersama akan kita gunakan bersama, TNI memang tdk boleh berbisnis, sehingga wadah dari bisnisnya TNI adalah koperasi, " jelasnya.

Untuk tahap awal, Pihak primkopau membebaskan uang sewa kantin bagi para pedagang, dengan maksud melihat kondisi pasar terlebih dahulu. Selanjutnya tambah danlanud, akan dipertimbangkan pembayaran dengan sistem sewa perbulan atau tahunan , yang akan dibahas lebih lanjut dengan para pedagang.

Sejauh ini kantin yang terletak dibagian selatan dari Bandara Sipil raden Sadjad itu masih belum memiliki toilet umum, sehingga baik pedagang maupun konsumen masih harus menggunakan toilet bandara.

Danlanud mengatakan, pihaknya masih kekurangan anggaran untuk membangun toilet umum di sekitar kantin, kemungkinan nanti akan dibangun secara bertahap melihat dari kekuatan dana yang ada.

"Toilet kantin memang belum ada, kedepannya akan kita usahakan. Muda-mudahan anggaran kita cukup untuk itu nantinya, "ujar Azhar.

Sementara itu, Farida salah seorang pedagang yang menyewa salah satu kantin mengatakan keberadaan kantin ini cukup membantu tidak hanya pedagang namun juga konsumen yang memerlukan makan minum selama berada dibandara.

"Alhamdulillah sangat membantu, kita dapat mengerjakan orang lain juga dan muda-mudahan kantin kita banyak pengunjung dari penumpang maskapai, " kata  Farida.

Menurut rencana kantin itu tidak hanya akan buka pada hari kerja atau jadwal penerbangan, akan tetapi juga pada hari minggu atau bila ada kegiatan lainnya di sekitar bandara.


Adw
Lebih baru Lebih lama